Sebuah Langkah Kecil Dari Deputi LH GenBI Komisariat UNM Menuju Bumi Pesisir Lebih Bersih

    Sebuah Langkah Kecil Dari Deputi LH GenBI Komisariat UNM Menuju Bumi Pesisir Lebih Bersih

    MAKASSAR - - Deputi Lingkungan Hidup Komisariat Universitas Negeri Makassar telah melaksanakan kegiatan Bersih Bersama Pesisir dengan mengusung tema "Langkah Kecil Peduli Lingkungan dengan Aksi Nyata Pesisir yang Lebih Bersih". 

    Kegiatan bersih-bersih dilaksanakan di Pantai Anging Mammiri. Dihadiri oleh peserta dari seluruh pengurus GenBI Komisariat Universitas Negeri Makassar, Ketua Wilayah Sulawesi, sebagian pengurus wilayah, dan pembina yang akan bergabung di tengah-tengah kegiatan, Minggu, 5 November 2023.

    Dalam laporannya Ketua panitia Ahmad Ramli mengatakan bahwa, kegiatan ini tenntunya untuk mewujudkan pilar GenBI yaitu Agent Of Change, memberi perubahan untuk bumi yang lebih bersih, dapat menjadi garda terdepan dalam pembangunan bangsa di sekitar pesisir, serta memberi manfaat untuk masyarakat.

    Maka dari itu, dalam mengimplementasikan salah satu pilar GenBI dengan mengadakan GenBI Bersih Bersama Pesisir, dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk terus menjaga kebersihan lingkungan dan mengurangi penggunaan plastik terutama daerah sekitar pesisir.

    Selain itu, kegiatan ini juga dapat menjadi platform untuk edukasi masyarakat mengenai pentingnya pengelolaan limbah yang bijak, pengurangan penggunaan plastik sekali pakai, dan perlunya kesadaran dari masing-masing individu, dan juga kelompok masyarakat dalam menjaga kelestarian pesisir.

    Ketua Umum GenBI UNM Andi Ammar Akrar pada sambutannya mengucapkan terima kasih untuk seluruh panitia pelaksana kegiatan dan peserta yang hadir. "Bersih Bersama Pesisir kegiatan yang di usung oleh Lingkungan Hidup, kegiatan ini merupakan program pertama lh dan merupakan proker 7 dari genBI UNM, dan antusias peserta yang hadir tepat waktu, " ungkapnya.

    Acara Di buka secara langsung oleh Ridwan Saputra selaku Ketua GenBI Wilayah Sulsel, "Proker BBP yang telah di usung oleh panitia merupakan suatu proker yang benar-benar dapat bermanfaat dan berdampak positif bagi lingkungan, karna dapat kita ketahui sampah adalah masalah yang cukup besar dan bagaimana kita dapat mengolah sampah dengan baik".

    Waktu berjalan sesuai jam kegiatan, setelah seluruh peserta di bagi menjadi 3 tim dan telah di arahkan untuk masing-masing ke titik yang telah di tentukan, aksi bersih-bersih di pinggir pantai berjalan dengan lancar. Setiap tim sangat antusias dalam membersihkan area masing-masing, dan alhamdulillah dari 3 tim dapat mengumpulkan sampah yang banyak. 

    Di penghujung kegiatan mba Dinda Rakhman dan mba Lidyawatie Lamakampali selaku pembina GenBI Sulsel hadir membersamai proses pemindahan sampah ke tempat yang lebih mudah di akses mobil, dan di akhiri dengan sesi foto bersama.

    Citizen report : Sitti Mutmadania

    universitas negeri makassar
    Subhan Riyadi

    Subhan Riyadi

    Artikel Sebelumnya

    Potensi Migas di Jabanusa Masih Tinggi,...

    Artikel Berikutnya

    Kasus Penyelundupan Puluhan Satwa Dilindungi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Paslon Bupati dan Wakil Pangkep Nomor Urut Satu MYL-ARA: Bangun Musholla di Setiap Sekolah untuk Pembinaan Generasi Bangsa
    Kapolda Sulsel Buka Rapat Koordinasi Pembinaan SDM dan PNS Polri Polda Sulsel T.A. 2024
    Sorak Sorak Kemenangan Menggelegar, Masyarakat Ance Dukung Penuh Andi Ina-Abustan Paslon Urut 03

    Ikuti Kami